Chelsea Ingin Rekrut Striker Perancis Michael Olise
Bolasob – Chelsea kembali menunjukkan minat untuk memboyong Michael Olise dari Crystal Palace. Selain The Blues, Newcastle dan Bayern Munchen juga ingin mendapatkan penyerang berusia 22 tahun yang masuk dalam skuad Les Bleus Perancis di Euro 2024.
Menurut informasi dari The Telegraph.uk, Chelsea kembali melakukan pembicaraan dengan agen perwakilan sang pemain. Pada musim panas lalu, Chelsea berupaya mengaktifkan klausul pelepasan senilai 35 juta poundsterling. Namun saat itu Olise menolak pindah ke Stamford Bridge dan memperpanjang kontrak dengan Palace.
Di musim EPL 2023/24, Olise lebih banyak berkutat dengan cedera hamstring yang dialaminya hampir separuh musim. Namun, tampil sebagai starter dalam 14 pertandingan, ia tetap memberikan kontribusi siginifikan, menyumbang 10 gol dan enam assist.
Chelsea kembali melakukan negosiasi dengan Palace untuk mendapatkan Olise. Bedanya, saat ini Palace meminta klausul pelepasan senilai 60 juta poundsterling. Klausul tersebut juga hanya dapat diaktifkan oleh klub yang bermain di Liga Champions. Ini semacam menjadi persyaratan tambahan yang memberatkan Chelsea karena mereka hanya finish di posisi 6 Klasemen Premier League 2023/24,
The Blues telah mendaratkan Tosin Adarabioyo sebagai rekrutan pertama. Center back datang dengan status bebas transfer dari Fulham. Pelatih Enzo Maresca masih
Chelsea dikabarkan juga sedang melakukan pembicaraan dengan Aston Villa untuk merekrut Jhon Duran. Perkembangan di Kolombia mengklaim bahwa kedua belah pihak sepakat dengan mahar sebesar 42 juta poundstreling.
Saksikan momen-momen seru Euro 2024. Cek jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bolasob.com untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024.
Yuk, gabung channel whatsapp Bolasob.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Euro 2024, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol dan Liga Lainnya. Klik di sini (JOIN).